
SURABAYA - Pengurus Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jatim menyatakan sesuai hasil perhitungan ahli hisab jika awal puasa Ramadan jatuh hari Senin atau 1 Agustus 2011.
"Hasil rapat menyebutkan jika umat Islam melakukan puasa Senin tanggal 1 Agustus dan Minggu malam tanggal 31 Juli sudah melakukan salat tarawih," kata Wakil Ketua PWM Jatim Nadjib Hamid, Senin (27/6/2011).
Dia menyebutkan, sesuai hasil perhitungan ahli hisab, kata dia, ijtima' akhir Sya'ban 1432 H bertepatan 29 Sya'ban tanggal 31 Juli terjadi pukul 01.39.42 sampai dengan 01.41.09 WIB.
"Saat matahari terbenam pada pukul 17.31.51 WIB, hilal sudah wujud 7 derajat 7 menit 36 detik sampai dengan 7 derajat 16 menit," tegasnya.