Nuffnang Ads

SAJIAN KAMI

BERITA-BERITA KASUS JENAYAH SEKSUAL DAN BERITA-BERITA SEMASA..

Rabu, 29 Februari 2012

Berburu Susu Kambing di Lactasari Farm



BANDUNG - Susu kambing? Ya, susu kambing memang masih jarang terdengar. Tidak seperti pamor susu sapi yang hampir setiap hari iklannya mewarnai layar kaca. Padahal kandungan nutrisi pada susu kambing itu bagus lho!

Menurut Isam, salah satu peternak kambing di Lactasari Farm, susu kambing ini laris diburu pelaggan setiap harinya. Namun sayang, produksi susu kambing ini tidak banyak seperti susu sapi. Satu hari kambing hanya memproduksi 2 liter.

"Tidak seperti sapi. Kalau sapi satu ekor bisa 20 liter pagi sore," ujar Isam kepada wartawan.

Isam menurutkan, kandungan nutrisi dan khasiat susu kambing ini memang istimewa. Bahkan mendekati komposisi ASI.

"Makanya banyak ibu-ibu yang ASI-nya kurang pakai susu kambing," kata Isam.

Dikutip dari berbagai sumber, kandungan susu kambing memang gizinya cukup baik dari segi protein, energi, maupun lemak. Molekul lemak susu kambing pun jauh lebih kecil dan homogen, sehingga lebih mudah dicerna tanpa menimbulkan diare.

"Susu kambing juga bebas lactose. Jadi bayi tidak akan alergi seperti minum susu sapi," terang Isam.

Selain itu, susu kambing ini juga dipercaya sebagai obat Asma, Bronchitis, dan gangguan paru-paru lainnya. "Jadi memang suka rebutan. Karena susu kambing ini memang jarang juga," tutup Isam.

PENCARIAN DIBLOG INI

Arkib Blog

Anda juga perlu baca

Related Posts with Thumbnails

Pengikut

Test for your internet speed

Ads

Catatan Popular