Nuffnang Ads

SAJIAN KAMI

BERITA-BERITA KASUS JENAYAH SEKSUAL DAN BERITA-BERITA SEMASA..

Rabu, 21 April 2010

Hari Ini Ada 13 Demo di Jakarta




JAKARTA, KOMPAS.com - Hari ini, Kamis (22/4/2010), Jakarta akan "diguyur" 13 aksi unjuk rasa di berbagai lokasi.

Unjuk rasa pertama akan digelar di areal Jakarta International Container Terminal atau JICT Tanjung Priok Pos 9 UPTK, Jakarta Utara. Massa dari Aliansi Pekerja Outsourching JICT akan menggelar aksi pada pukul 07.00 WIB.

Unjuk rasa kedua berasal dari Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia atau FSPMI. Mereka akan menggelar aksi di Pengadilan Negeri Niaga Jakarta Pusat, Jalan Gajah Mada, pukul 09.00-15.00 WIB.

Unjuk rasa ketiga berlangsung di depan PN Jakbar, Jalan S Parman. Massa dari Serikat Karyawan Indosiar akan menggelar aksi pukul 09.00-14.00 WIB.

Unjuk rasa keempat dilakukan oleh BEM Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya UI. Mereka akan melakukan aksinya di Kantor KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan pukul 09.00 WIB.

Unjuk rasa kelima dilakukan oleh massa dari Solidaritas Nasional Antikorupsi dan Makelar Kasus. Mereka akan melakukan aksi di Gedung Joeang 45, Menteng, Jakarta Pusat pukul 09.00-17.00 WIB.

Unjuk rasa keenam digelar di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jalan Medan Merdeka Barat, depan Istana Negara Jalan Medan Merdeka Utara, dan di sekitar Tugu Tani, Jalan Prapatan, Jakarta Pusat. Mereka akan melakukan aksinya pukul 09.30-16.00 WIB.

Unjuk rasa ketujuh dilakukan oleh Tim Sukses dan Warga. Mereka akan menggelar aksinya pukul 10.00-14.00 WIB di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Unjuk rasa kedelapan akan digelar di Bundaran HI, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat pukul 10.00-15.00 WIB. Mereka yang akan melakukan aksi berasal dari Persatuan Perjuangan Indonesia.

Unjuk rasa kesembilan dilakukan oleh Paguyuban Perdagangan pukul 11.00-13.00 WIB. Massa akan melakukan aksinya di Kantor PT Kharisma Propertindo, Jalan Majapahit, Gambir, Jakarta Pusat.

Unjuk rasa kesepuluh digelar di Gedung Indocement, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Gedung Indofood Jalan Jenderal Sudirman Jakarta Selatan, Kantor KPK Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan. Massa yang berasal dari Komite Pemuda Indoensia itu akan melakukan aksinya pukul 12.00-17.00 WIB.

Unjuk rasa kesebelas di depan Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat. Massa dari Federasi Serikat Pekerja Mandiri akan menggelar aksinya pukul 12.00-17.00 WIB.

Unjuk rasa keduabelas digelar oleh massa dari Gerakan Masyarakat Antikorupsi. Aksi akan dilaksanakan di depan Kantor KPK Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Pusat pukul 13.00 WIB.

Unjuk rasa ketigabelas dilakukan oleh Jaringan Solidaritas Korban untuk Keadilan. Mereka akan menggelar aksinya di depan Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, pukul 16.00-17.00 WIB.

PENCARIAN DIBLOG INI

Arkib Blog

Anda juga perlu baca

Related Posts with Thumbnails

Pengikut

Test for your internet speed

Ads

Catatan Popular