JAKARTA, KOMPAS.com — Pedangdut Dewi Perssik tak menampik bahwa dua foto topless (telanjang dada) yang kini jadi pembicaraan di dunia maya adalah foto dirinya. Namun, ia menolak apabila foto tersebut dinilai sebagai pornografi.
"Saya memang belum lihat fotonya seperti apa. Tapi beberapa waktu lalu memang teman-teman dekat sempat foto aku dengan konsep art (seni), walaupun itu bukan di studio," kata Depe yang saat dihubungi tengah berada di Yogyakarta, Kamis (25/11/2010).
Diakui Depe, dia memang suka difoto dengan konsep seperti itu. "Aku tidak melihat itu porno dan aku bisa menjamin bahwa aku enggak akan pernah foto sampai bugil. Buat aku, itu foto art dan lucu-lucuan aja," katanya.
Seingat Depe, kedua foto yang memperlihatkan dirinya tampil tanpa atasan dengan bagian dada ditutupi rambut panjangnya diambil oleh rekan dekatnya saat membuat video klip single "Diam-diam" di markas Republik Cinta Management (RCM). "Aku enggak tahu kalau foto-foto itu beredar. Kalau aku pribadi yang nyebarin, ya ngapain. Apa untungnya buat aku?" ujar Depe menanggapi kemungkinan foto-foto itu memang sengaja disebar untuk menarik perhatian.
Dia mengaku bukan tipe orang yang suka memamerkan tubuhnya tanpa batas. "Aku pernah ditawarin foto telanjang sama seorang fotografer terkenal, tapi aku tolak. Aku sih penyanyi, bukan pemain bokep. Ya, jadi aku tolak," katanya.
Tawaran itu, lanjut Depe, tak cuma datang sekali-dua kali. "Kalau aku mau, ya kenapa aja enggak dari dulu," katanya. "Kalau foto-foto itu sudah beredar, ya aku minta maaf dan aku pasti akan mencari tahu siapa orang-orang dekat aku yang menyebarin foto-foto itu. Padahal aku sudah kasih kepercayaan penuh. Itu untuk foto koleksi pribadi, kok," katanya.