Nuffnang Ads

SAJIAN KAMI

BERITA-BERITA KASUS JENAYAH SEKSUAL DAN BERITA-BERITA SEMASA..

Ahad, 28 Oktober 2012

Peduli Kesehatan Payudara dengan Membatik Bra



SURABAYA - Peringatan International Breast Cancer Awareness atau Bulan Peduli Kanker Payudara menarik perhatian remaja. Mereka pun menggelar aksi membatik bra sebagai simbol kewaspadaan bahaya kanker payudara.

Puluhan mahasiswa UK Petra ini mengajak para pengunjung pusat perbelanjaan ikut membatik bra. Bagi mereka, merasa memiliki payudara itu tandanya peduli terhadap apapun yang terjadi terhadap kesehatan payudara.

"Membatik bra ini sebagai tanda bahwa kita nggak perlu malu untuk memeriksakan kesehatan payudara kita," kata Natalia Udtje, mahasiswi Jurusan Ilmu Komunikasi UK Petra saat ditemui di Tunjungan Plaza, Minggu (28/10/2012).

Secara bertahap, para pengunjung yang didominasi para wanita ini diajarkan memoles sketsa batik di atas kain bra. Mereka kemudian melukiskan lilin batik tanpa rasa canggung meski ditonton banyak pengunjung lainnya.

"Kepedulian terhadap keberadaan payudara ini memungkinkan kita mengetahui sejak dini jikalau ada kelainan," tambah dia.

Selain aksi membatik bra, komunitas brangerous juga ikut unjuk gigi. Mereka menampilkan berbagai mural dan karya instalasi bra yang dihias dengan berbagai pernak-pernik yang eye-catching.

Salah satunya, yakni karya instalasi berjudul 'Supermulti' milik Iis Yunus. Dalam instalasi tersebut digambarkan sosok wanita yang luar biasa. Dia ahli melakukan hal-hal feminin, tetapi juga bisa diandalkan untuk berpikir logis bahkan yang berhubungan dengan hal maskulin.

"Banyak sekali yang dipikirkan wanita, bukan berarti mengganti perawatan dengan pengobatan kan," tutur Iis Yunus.

PENCARIAN DIBLOG INI

Arkib Blog

Anda juga perlu baca

Related Posts with Thumbnails

Pengikut

Test for your internet speed

Ads

Catatan Popular