Nuffnang Ads

SAJIAN KAMI

BERITA-BERITA KASUS JENAYAH SEKSUAL DAN BERITA-BERITA SEMASA..

Sabtu, 25 Disember 2010

Fans Indonesia Mulai Banjiri Stadion Malaysia

Suporter Indonesia di KBRI


VIVAnews - Pertandingan Indonesia versus Malaysia baru akan digelar pukul 20.00 waktu Malaysia atau pukul 07.00 WIB. Meski demikian, saat ini area Stadion Nasional Bukit Jalil, sudah mulai ramai.

Pantauan VIVAnews.com langsung dari Stadion Nasional Bukit Jalil, para pedagang sudah mulai menggelar dagangannya. Sebagian penonton juga sudah mulai berdatangan terutama yang berasal dari luar Kuala Lumpur.

Iswandi contohnya, suporter Indonesia itu telah tiba di stadion sejak kemarin. Pria asal Kediri tersebut dan rekannya Mukhlis berasal dari provinsi Malaka yang berjarak 2 jam perjalanan dengan bus.

Fans tim Garuda itu memilih menginap di stadion. "Kemarin ada juga dari Padang dan Medan. Nanti setelah jam 12.00 kami akan kumpul lagi sebelum masuk stadion," kata Iswandi.

Menurut Iswandi selama menginap di stadion, mereka tak mendapat gangguan dari suporter tim tuan rumah. Begitu juga dengan hari ini.

"Tidak ada gangguan apapun dari fans tuan rumah. Disini kondisinya biasa-biasa saja," kata Iswandi.

Iswandi telah 5 tahun bekerja di Malaysia. Demi timnas pria berusia 23 tahun itu terpaksa bolos dari pekerjaannya sebagai tukang di Malaka.

Untuk mendukung timnas, Iswandi cs juga sudah menyiapkan spanduk bertuliskan "Kami datang untuk menang, kami datang untuk dukung timnas tapi bukan PSSI," tegas Iswandi.

Sementara itu, suporter Indonesia akan masuk lewat gerbang Biru dan Ungu. Ada 22 pintu masuk di kedua gerbang tersebut. Lima diantaranya rusak. Hingga saat ini, seluruh pintu masih tertutup.

PENCARIAN DIBLOG INI

Arkib Blog

Anda juga perlu baca

Related Posts with Thumbnails

Pengikut

Test for your internet speed

Ads

Catatan Popular