PARA pengusaha Malaysia melihat langsung proses produksi konveksi di Kp. Bojong, Desa/Kec. Soreang. Sabtu (29/1).
SOREANG:---Para pengusaha Malaysia mendapatkan untung cukup besar dengan membeli konveksi maupun produk unggulan Kab. Bandung. Lukisan hasil karya warga Kel. Jelekong. Baleendah, seharga Rp 50.000,- bisa dijual di Malaysia mencapai 300 Ringgit (sekitar Rp 750.000,-).
"Lukisan dari sini sudah habis dijual saat pasar terbuka antarbangsa Sabtu lalu (22/1). Kita beli Rp 50.000,- dan di Malaysia bisa dijual 300 sampai 400 Ringgit lah," kata koordinator Pengusaha Malaysia, Ahmad Safawi, di sela-sela kunjungan para pengusaha Malaysia ke sentra konveksi Desa/Kec. Soreang, Sabtu (29/1).
Menurut Ahmad, produk konveksi asal Soreang bermutu baik dan harganya relatif murah sehingga ketika membawanya ke Malaysia langsung terjual. "Ada sekitar setengah kontainer pesanan kami dari Soreang yang belum sampai ke Malaysia. Produk-produk dari Cina memang lebih murah, tapi kualitasnya kurang bagus," katanya.
Puluhan pengusaha Malaysia datang langsung ke pasar terbuka antarbangsa di Sentra Bisnis Warlob, Soreang, untuk bertransaksi dengan pengusaha Kab. Bandung. "Ada sekitar 300 pengusaha Malaysia yang antre untuk datang ke Soreang," katanya