Bupati Sambas Juliarti Djuhardi Alwi berdoa di makam ayahnya Dato Panglima Djuhardi Alwi usai pelantikannya di Kampung Dagang, Sambas, Kalimantan Barat, Senin (13/06/2011)SAMBAS - Bupati Sambas, Kalimantan Barat (Kalbar), Juliarti Djuhardi Alwi mengatakan bahwa program pertama yang akan dilakukannya yaitu membuat Rencana Jangka Panjang Menengah Daerah (RJPMD) Kabupaten Sambas untuk lima tahun mendatang.
Juliarti berhasil mengukir sejarah baru di Kalimantan Barat. Dialah perempuan pertama yang berhasil menjadi Bupati setelah sebelumnya ia menjabat Wakil Bupati di Kabupaten Sambas atau biasa disebut Serambi Mekkah-nya Kalbar.
Sekalipun berasal dari kaum perempuan, Juliarti tidak kalah dengan pemimpin-pemimpin lainnya di Kalimantan Barat. Ia bersama wakilnya, Pabali Musa akan saling mengisi untuk mencapai target yang telah ditentukan.
“Target utama adalah realisasi pemenuhan air bersih di kabupaten Sambas, sesuai dengan target MDG’s. Sumber air baku yang akan kita gunakan ada di Riam Jegad dan saat ini masih dalam proses,” ujar Juliarti usai pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Sambas terpilih di aula DPRD Sambas, Senin (13/06/2011).
